Sabtu, 21 Januari 2012

lemper singkong

Lemper Singkong
Bahan:
- 650 gr singkong parut
- 100 gr kelapa parut kasar
- 1 sdt garam
- 100 ml santan dari 1/2 btr kelapa
- daun pisang untuk membungkus
Bumbu halus isi:
- Bawang merah 8 btr
- Bawang putih 3 siung
- kemiri 2 btr
- ketumbar 1sdt
- garam sesuai selera
Bahan isi:
- Ayam 1/2 ekor
- Garam sesuai selera
- Daun salam 2lbr
- serai dimemarkan 1 btg
- Daun jeruk 2 lbr
- santan 250 ml (1/2 btr kelapa)
- Gula pasir sesuai selera
- myk goreng untuk menumis
cara membuat:
* 1. Isi: - Rebus ayam dalam 1000 ml air dan garam hingga matang,angkat,suwir-suwir ayam sisihkan..
- Tumis bumbu halus,daun salam ,serai dan daun jeruk sampai harum,masukkan ayam aduk-aduk.
- masukkan santan sedikit demi sedikit tambahkan gula pasir.aduk rata masak sampai meresap.angkat dan sisihkan
2. Rebus santan dan garam sampai mendidih,tambahkan singkong dan kelapa parut,aduk sampai meresap
3.ambil daun pisang letakkan secukupnya adonan singkong,pipihkan ,tambahkan 1 sdm isi tutup lagi dengan adonan bungkus seperti bentuk lemper.
4. Kukus kurang lebih 20 menit.angkat dan sajikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar